Cara Membuat Batu Cincin Dari Getah Katilayu

9:47 PM
Cara Membuat Batu Cincin Dari Getah Katilayu: Getah katilayu asli Cirebon memiliki kekerasan yang sangat rendah sehingga mudah retak baik saat dibentuk maupun ketika digunakan. Kekerasan getah katilayu bahkan jauh dibawah Kalimaya Banten atau Black Opal. Oleh karena itu, membuat batu cincin atau liontin dari getah katilayu dilakukan dengan cara khusus yang berbeda dengan cara membuat batu cincin dari akik pada umumnya.

Cara Membuat Batu Cincin Dari Getah Katilayu
Mata Cincin Getah Katilayu Cirebon

Pada tulisan kali ini saya ingin berbagi pengalaman mengenai cara membuat batu cincin dari getah katilayu. Bagi anda yang telah membeli bahan getah katilayu Cirebon bisa langsung mencoba cara membuat batu cincin dengan mengikuti langkah demi langkah dibawah ini. Sedangkan bagi anda yang belum memilikinya tidak perlu khawatir, karena anda dapat membelinya melalui halaman ini: Jual Getah Katilayu Cirebon.


1# Membentuk Getah Katilayu
Tahap pertama setelah menentukan posisi atas dan bawah yaitu membentuk bahan getah katilayu Cirebon. Jangan menggunakan gerinda saat anda membentuk getah katilayu karena hal itu dapat membuat bahan getah katilayu retak/ krek. Cukup gunakan amplas kasar untuk membentuknya. Untuk membentuk getah katilayu saya biasanya menggunakan amplas 240 CC dari Eagle Brand.

2# Menghaluskan Getah Katilayu
Setelah bentuk getah katilayu sesuai dengan yang anda inginkan, maka tahap selanjutnya yaitu menghilangkan bekas guratan saat anda membentuknya pada langkah yang pertama diatas. Pada tahap ini anda dapat menggunakan amplas dengan grid 400cc kemudian disusul dengan amplas 1500cc sehingga permukaan getah katilayu tampak halus. Bila perlu gunakan juga amplas yang lebih halus misal 2000 CC.

3# Memoles Getah Katilayu
Getah katilayu tidak dapat mengkilap dengan menggunakan amplas meski yang paling halus sekalipun. Nah agar getah katilayu dapat mengkilap, gunakan kulit yang telah diberi sedikit serbuk intan untuk memolesnya. Gosok secara perlahan dan jangan sekali-kali menekannya secara berlebihan.

Demikian cara membuat batu cincin dari getah katilayu Cirebon. Sekarang getah katilayu anda telah jadi dan tampak mengkilap sehingga siap naik ring yang sesuai.

Bagi anda yang belum memiliki bahan getah katilayu dan ingin memelinya silahkan kunjungi halaman ini: Jual Getah Katilayu Cirebon.

Terima kasih.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »